Review dan Harga Realme U1 Lengkap

Review dan Harga Realme U1 Lengkap


Realme adalah salah satu vendor smartphone asal negeri tirai bambu, berasal dari Guangdong Cina.

Resmi merilis smarphone terbarunya dengan merk Realme U1 di indonesia.

 Realme U1 menyasar kalangan milenial dengan dengan kamera selfienya. Tidak bisa dipungkiri kamera selfie menjadi primadona semua kalangan.



Design Dan ketahanan

Realme U1 tampil dengan design stylish dan body yang ramping dengan sebutan "Drew Drop". Realme U1 mempunyai ukuran 157 x 74 x 8 mm dengan material belakang yang sekilas mirip kaca.

Bahan komposit akrilik transparan membuat U1 ini lebih tahan terhadap goresan. Rasio layar dan body mencapai sekitar 90.8 persen dari ukuran aslinya membuat layar terlihat lebar dan luas.

 Layar sebesar 6,3 inci ini mengusung LTPS IPS LCD capacitive touchscreen, dan 16M colors menghasilkan layar yang jernih dan bersih. Resolusi layar yang juga telah Full HD 2340x1080 pixel bisa digunakan untuk melihat film favorit kalian.

 Dilengkapi kaca Corning Gorilla glass membuat layar tetap aman terhadap goresan. body yang tetap nyaman di genggam dengan bezzel yang hanya 2,05 mm bagian atas, 1,7 mm samping, 5,2 mm bawah.



Performa dan Dapur Pacu

Dapur pacu untuk Realme U1 ini menggunakan Chipset Helio P70, chipset terbaru dari Mediatek menjadikan realme U1 yang pertama di dunia.

Helio P70 juga bersaing langsung dengan Qualcomm Snapdragon 660 sehingga tidak diragukan performnya.

Menggunakan Benckmark 3Dmark, Realme U1 mendapatkan Skor 1.045 poin untuk Sling Shot Extreme dan skor 1.096 poin untuk versi Extreme Unlimited.

Selain itu U1 ini juga dapat melibas game-game fps, seperti PUBG, Mobile Legends, AOV, Asphalt tanpa kendala.

Realme U1 ini juga tidak terlalu panas selama digunakan dan hanya panas di sekitar pemindai sidik jari saja.

Untuk multitasking Realme U1 di dukung oleh Ram sebesar 4Gb dan dilengkapi penyimpanan sebesar 64Gb dan mendukung external memory hingga 256Gb

Untuk pemakaian sehari hari serasa agak lamban bila membuka aplikasi secara bersama-sama, walau sudah independen Realme U1 masih menggunakan ColourOS dari Oppo.

ColorOS masih menyematkan berbagai macam bloatware pihak ke tiga yang disayangkan menurunkan performanya, untungnya aplikasi tersebut dapat di hapus.

Kamera

Dari sisi kamera Realme U1 membawa sensor dari Sony IMX576 untuk kamera depannya, dengan kamera ganda resolusi 16MP+2MP sementara kamera depannya lbih ganas lagi yakni 25MP.

Realme juga menyematkan teknologi AI scene recognition untuk kameranya yang dapat mengenali objek dengan baik.

Teknologi AI ini dapat mengenali wajah penggunanya dan dapat membedakan laki-laki maupun perempuan untuk hasil yang maksimal.

Walaupun tanpa Teknologi AInya kamera Realme U1 ini masih menghasilkan gambar dengan detail dan kontras yang sangat baik.

Dengan sensor Sony gambar yang di hasilkan untuk kamera belakangpun tidak terlalu mengecewakan walaupun dengan cahaya yang minim.

Dilengkapi juga dengan teknologo vivid mode kamera belakang dapt menghasilkan kontras yang mendekati aslinya.

Efek bokehnya pun bisa dibilang cukup epic mendekati model smarphone flagship, dan dapat merekam dengan efek slowmotion.

Realme U1 juga dilengkapi dengan fitur face unlock untuk keamanan, dan dapat mengenali lebih dari 128 titik.

Harga

Harga yang Kami Pantau dari berbagai onlineshop Realme U1 sebagai Berikut:

Bukalapak 2.600.000







0 Response to "Review dan Harga Realme U1 Lengkap"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel